Pengikut

Sabtu, 24 Maret 2018

Bagaimana Pergi Ke Phuket Sendirian!?

Apakah mudah pergi liburan ke Phuket di Thailand sendirin? Tentu saja mudah, hal yang mendasar adalah karena Phuket dikenal sebagai salah satu tempat wisata populer di Thailand. Tujuan wisata ini terkenal dengan akomodasi yang tergolong murah, kepulauan lepas pantai, pantai air jernih, dan masih banyak lagi! Agar Sahabat dapat melakukan wisata dengan menyenangkan tanpa hambatan, saya akan berbagai info mengenai hal-hal Penting Diketahui Sebelum Wisata ke Phuket.
Biasanya turis asing yang datang dari berbagai belahan dunia, bersenang-senang di Phuket dalam 4 hari bahkan lebih. Selama waktu tersebut mereka dapat melakukan cukup banyak hal, banyak tur dan eksplorasi, dan juga menyadari beberapa perangkap kecil di sana-sini yang akan kami bagikan kepada Sahabat, sehingga menjadi pelajaran. Berikut adalah beberapa hal yang perlu Sahabat ketahui sebelum datang ke Phuket:

Penting Diketahui Sebelum Wisata ke Phuket

Phuket Bukan Destinasi Untuk Pecinta Belanja

Sebagaian besar para wisatawan, datang ke sebuah tempat tidak hanya untuk menikmati alam atau budaya setempat, namun juga menjadi alang belanja. Memang di Phuket barang-barang yang diperdagangkan harganya cukup terjangkau, tidak sedikit para wisatawan yang membeli tas bermerek, pakaian dan lainnya. Tapi, perlu sekali untuk berhati-hati dan be a smart buyer jangan sampai membeli barang yang ternyata fake  atau kw alias palsu.

PHUKET ADALAH SURGA UNTUK LAYANAN


Banyak wisatawan yang datang ke Phuket, menghabiskan uang mereka untuk membayar berbagai jenis pelayanan. Seperti pijat, hairstyling, perawatan pribadi, pedikur, manikur dan masih banyak yang lainnya. Seperti yang mungkin sudah  ketahui, bahwa Thailand terkenal dengan pijat. Sama halnya dengan Phuket, Sahabat bisa menemukan panti pijat di mana-mana. Pijat ala Thai Pijat kaki? Pijat aroma Minyak pijat? Pijat batu panas? Semua tersedia di Phuket. Saat mencari panti pijat, pastikan terlihat bersih dan ber-AC juga. Karena Sahabat akan berada di sana setidaknya selama 1 jam.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar